STATUS POPULASI SAWO KECIK (Manilkara kauki (L.) dubard)

DI TAMAN NASIONAL ALAS PURWO (Pada Blok Pancur – Plengkung)

BANYUWANGI –  JAWA TIMUR

(2007)

 

Oleh : Didik Setyawan*

Sawo kecik (Manilkara kauki (L) dubard) adalah salah satu flora langka di Indonesia, Salah satu habitat Sawo kecik (Manilkara kauki (L) dubard) adalah di Taman Nasional Alas Purwo yang secara umum tumbuh alami tersebar tidak merata di sepanjang pantai selatan dan pantai timur. Penelitian ini dilakukan di Taman Nasional Alas Purwo dengan tujuan untuk mengetahui status populasi Sawo kecik (Manilkara kauki (L) dubard) dan pola penyebarannya. Sumber data dalam penelitian ini berasal dari data primer dan data sekunder. Pengambilan data dilapangan dengan menggunakan metode kombinasi. Dalam  analisis data menggunakan parameter : (A). INP (Indeks Nilai Penting), yang terbagi dalam INP = KR + FR (untuk stadium semai dan pancang) INP = KR + FR + DR (untuk stadium tiang dan pohon). (B). Indeks Kekayaan (Richness). (C). Indeks Keanekaragaman Jenis (Species Diversity). (D). Indeks Kemerataan (Eveness). (E). Asosiasi Interspesifik (Interspesific Assocition). (F). Pola Penyebaran (Distribusi). (G). Struktur  Populasi Sawo kecik (Manilkara kauki (L.) dubard). Dari hasil analisis data ditemukan jumlah total Sawo kecik (Manilkara kauki (L.) dubard) sebanyak 106 individu yang terbagi dalam seluruh stadium pertumbuhan, yaitu pada stadium semai sebanyak 33 individu, stadium  pancang sebanyak 23 individu, stadium tiang sebanyak 11 individu dan pada stadium pohon  sebanyak 39 individu. Sawo Kecik (Manilkara kauki (L.) dubard) di Taman Nasional Alas Purwo tumbuh pada kawasan-kawasan tertentu pada formasi ekosistem hutan pantai, formasi Baringtonia, dan mempunyai pola penyebaran berkelompok (Clumped).

 

 

Kata kunci: Taman Nasional Alas Purwo, Status populasi Sawo kecik (Manilkara kauki (L.) dubard), pola penyebaran, Hasil analisis.

Share this post