MAKAM GANDRUNG

Makam Gandrung, merupakan obyek pertama yang bisa dijangkau di area Tanjung Sembulungan. Berlokasi di pantai barat Tanjung Sembulungan, kawasan wisata ini berjarak ± 2 km dari Pelabuhan Muncar ke arah tenggara. Pantai di Makam Gandrung berpasir putih bercampur koral sepanjang ± 100 m dengan laut yang relatif tenang, sehingga perahu dapat merapat dengan mudah dan aman. Pada lokasi ini terdapat 2 makam tempat peristirahatan penari gandrung yang terkenal dari daerah Banyuwangi. Biasanya masyarakat Muncar dan sekitarnya yang mayoritas nelayan mengirim doa (selamatan) untuk mendapatkan berkah agar hasil tangkapan ikannya melimpah.

Selain itu tanggal 15 Muharram setiap tahunnya di Makam Gandrung ini dilakukan upacara tradisional “Petik Laut”, yaitu acara yang diadakan oleh para nelayan Muncar sebagai ucapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rejeki yang dilimpahkannya. Dan acara “Gitik” yaitu pelepasan sesaji ke laut dilanjutkan ziarah ke makam Gandrung yang diikuti oleh para nelayan dan dimeriahkan oleh penari gandrung.

Share this post